Berita

Yohannes Nangoi Ketua Umum GAIKINDO, Gantikan Sudirman MR

RUA

JAKARTA— Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menggelar Rapat Umum Anggota (RUA) Gaikindo ke-XVIII di Jakarta, Selasa 23 Februari 2016. RUA memilih ketua umum baru, Yohannes Nangoi, yang akan memimpin GAIKINDO selama periode 2016–2019. Nangoi menggantikan Sudirman MR.

Nangoi menyatakan akan terus memajukan industri otomotif di Indonesia. “GAIKINDO adalah organisasi industri besar dan berperan di Indonesia. Tujuannya bagaimana memperkuat industri otomotif di Indonesia tanpa melihat mereknya apa, kelompok mana dan negara mana,” kata Nangoi.

Ia menegaskan, GAIKINDO terus menggalang kemitraan yang saling mengisi dengan pemerintah, khususnya Kementerian Perindustrian. “Kerjasama ini untuk memajukan industri otomotif Indonesia,” katanya.

Menteri Perindustrian Saleh Husin mengatakan GAIKINDO selama ini aktif memberikan masukan-masukan konstruktif yang dibutuhkan pemerintah dalam merumuskan kebijakan serta program pengembangan industri otomotif Tanah Air. Demikian pula pemerintah selalu mendorong agar Indonesia menjadi basis industri otomotif berorientasi ekspor, selain sebagai pasar domestik bagi pabrikan kendaraan bermotor.

Ia menggarisbawahi beberapa hal yang menjadi pekerjaan besar bagi GAIKINDO di masa datang. Itu antara berupa persaingan global yang kian ketat, penguatan teknologi untuk membangun industri komponen dan industri pendukung, mendorong ekspor mobil dari Indonesia melalui produksi mobil global yang hemat energi dan ramah lingkungan, peningkatan kualitas sumberdaya manusia dalam menghadapi pasar bebas Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). (*)