Bahan Bakar & Emisi Berita Economy & Industry

Pemerintah Janjikan Pajak Sedan Turun

JAKARTA— Pemerintah Indonesia dalam waktu dekat akan menghadirkan dua peraturan baru tentang kendaraan elektrifikasi. Salah satu yang menjadi perhatian dari peraturan tersebut, ada penyesuaian skema Pajak Penjualan atas Barang Mewah ( PPnBM). Besaran pengenaan PPnBM tak lagi dihitung berdasarkan ukuran mesin dan bentuk kendaraan melainkan gas buang atau emisi, konsumsi bahan bakar, serta pilihan mesin di bawah 1.500 cc, 1.500 cc – 3.000 cc, dan 3.000 cc ke atas. 

Melalui penyesuaian itu, Direktur Jendral Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian Harjanto berharap ekosistem industri otomotif makin kompetitif khususnya untuk produksi dan ekspor sedan. Itu engingat permintaan pasar luar negeri lebih banyak mobil berkategori Sport Utility Vehicle (SUV) dan sedan. ” Sedan, dalam regulasi lamanya, menjadi salah satu produk barang mewah sehingga pajak yang dikenakan lebih mahal. Namun melalui penyesuaian PPnBM ini diharapkan Indonesia bisa memproduksi lebih banyak sedan, menjual sedan, dan lebih jauh bisa meningkatkan ekspor,” kata Herjanto di GIIAS 2019, Tangerang. 

Lantas, seberapa efektif skema PPnBM baru ini untuk rangsang pasar sedan, mengingat dalam perkembangannya di Tanah Air, mobil kecil tersebut terus tergerus dan cukup mengkhawatirkan. “Sedan kita penerimaannya kurang baik. Penyebabnya ini bukan hanya pajak, tapi juga preference customer. Ini menyangkut kualitas infrastruktur, dukungan industri komponen, dan sebagainya,” kata Direktur Administrasi, Korporasi dan Hubungan Eksternal Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam seperti dikutip Kompas.com, menjelang akhir Juli 2019. 

Di Indonesia, lanjut Bob, masih banyak jalanan berlubang dan sering banjir. Sehingga menggunakan sedan untuk kendaraan harian kurang tepat meskipun kenyamanan yang disajikan oleh mobil bertipe tersebut lebih baik. Lalu, untuk menambah volume ekspor kendaraan sedan, Bob menyatakan kontribusi sedan di pasar domestik harus terangsang lebih dulu.

“Ekspor itu tergantung pada situasi pasar negara tujuan. Biasanya, untuk jadi export based country adalah mobil yang paling besar kontribusinya (penjualannya) di pasar domestik. Masalahnya, pasar domestik Indonesia untuk sedan juga kurang baik,” kata Bob. 

Sebagai informasi, sedan adalah segmen kendaraan paling kecil di industri otomotif nasional. Berdasarkan data penjualan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) 2018, penjualan sedan hanya sebanyak 6.268 unit dari 1.1 juta unit, tak sampai satu persen.

Di pabrik TMMIN, Vios sebagai satu-satunya sedan yang diproduksi di sana, sepanjang 2018 angka produksinya sebesar 23.800 unit. Dibandingkan dengan mobil model lain tentu angkanya jadi terpaut jauh. Sedangkan sepanjang semester pertama (Januari – Juni) 2019, produksi Vios 12.700 unit. (Foto: Bisnis)