SINAR HARAPAN— Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) dalam periode Januari hingga Februari 2025 total penjualan mobil secara whole sales di Indonesia mencapai 134.227 unit. Angka ini merupakan gabungan antara mobil penumpang dan mobil niaga (komersial).
Dari angka tersebut, lima penyumbang penjualan terbesar masih diduduki pabrikan Jepang, yakni Toyota sebanyak 46.479 unit, mengambil pangsa pasar 34,6 persen. Daihatsu menyusul sebanyak 21.942 unit (16,3 persen). Honda menduduki peringkat ketiga dengan total penjualan 16.033 unit (11,9 persen). Mitsubishi Motors sebanyak 11.712 unit (8,7 persen). Suzuki di peringkat kelima dengan menjual 9.732 unit (7,3 persen).
Di peringkat keenam produsen mobil asal Korea Selatan Hyundai unjuk gigi dengan penjualan 4.534 unit (3,4 persen). Ia disusul Mitsubishi Fuso 4,211 unit (3,1 persen), dan Isuzu 4.109 unit (3,1 persen).
Merek-merek Tiongkok kini juga perlahan mulai menaiki anak tangga. Wuling menjadi penyumbang teratas di antara pabrikan China lainnya, dengan angka penjualan selama dua bulan terakhir sebanyak 2.945 unit (2,2 persen). Chery berhasil menjual 2.570 unit (1,9 persen), bercokol dua peringkat di bawah Wuling.
BYD berada tepat satu peringkat di bawah Chery, menduduki peringkat 12 secara Nasional. Merek khusus mobil ramah lingkungan ini menjual sebanyak 2.570 unit (1,9 persen). Denza, merek mobil segmen premium dari BYD yang baru masuk pasar Indonesia pada akhir Januari silam. Pada bulan Januari yang hanya terhitung tidak sampai seminggu sejak Denza masuk pasar, merek ini berhasil menjual 25 unit, kemudian melonjak di bulan Februari sebanyak 912 unit, sehingga total penjualan mencapai 937 unit (0,7 persen).
Dengan angka penjualan wholesales tersebut, Denza menduduki posisi 13 secara nasional, menyalip banyak merek senior dengan berbagai segmen seperti Mazda, BMW, Lexus, Mercedes Benz, Mini, Volvo, Volkswagen, Kia, dan banyak lainnya. (*)
Penjualan mobil whole sales berdasarkan merk periode Januari-Februari 2025:
———————————————————————————————————-
NO MERK JAN FEB SUB %
———————————————————————————————————-
1 TOYOTA 22.082 24.397 46.479 34,6%
2 DAIHATSU 9.983 11.959 21.942 16,3%
3 HONDA 7.276 8.757 16.033 11,9%
4 MITSUBISHI MOTORS 5.028 6.684 11.712 8,7%
5 SUZUKI 4.982 4.750 9.732 7,3%
6 HYUNDAI – HMID 2.308 2.226 4.534 3,4%
7 MITSUBISHI FUSO 2.105 2.106 4.211 3,1%
8 ISUZU 2.206 1.903 4.109 3,1%
9 WULING 1.010 1.935 2.945 2,2%
10 HINO 1.285 1.567 2.852 2,1%
11 CHERY 1.102 1.468 2.570 1,9%
12 BYD 1.114 1.399 2.513 1,9%
13 DENZA 25 912 937 0,7%
14 UD TRUCKS 210 178 388 0,3%
15 MAZDA 180 206 386 0,3%
16 MORRIS GARAGE 144 227 371 0,3%
17 CITROEN 101 153 254 0,2%
18 AION 83 159 242 0,2%
19 BMW 42 181 223 0,2%
20 NISSAN 37 151 188 0,1%
21 NETA 90 78 168 0,1%
22 LEXUS 50 109 159 0,1%
23 MERCEDES BENZ PC 54 103 157 0,1%
24 MERCEDES BENZ CV 85 50 135 0,1%
25 TANK 49 70 119 0,1%
26 SCANIA 61 57 118 0,1%
27 FAW 59 57 116 0,1%
28 MINI 14 95 109 0,1%
29 FORD 52 50 102 0,1%
30 DFSK 17 79 96 0,1%
31 JETOUR – 82 82 0,1%
32 BAIC 21 51 72 0,1%
33 HAVAL 13 37 50 0,0%
34 KIA 32 15 47 0,0%
35 SUBARU 16 17 33 0,0%
36 VOLVO CARS 6 10 16 0,0%
37 SERES 6 9 15 0,0%
38 VOLKSWAGEN 4 6 10 0,0%
39 AUDI – 2 2 0,0%