Bahan Bakar & Emisi Berita

Konsumsi Pertamax Turbo dan Dexlite Meningkat jelang Tutup Tahun 2020

JAKARTA – PT Pertamina (Persero) mencatat kenaikan volume konsumsi bahan bakar minyak (BBM) Pertamax Turbo DENGAN Research Octane Number (RON) 98. Kenaikan terjadi terutama di wilayah Jawa Bagian Barat (JBB) yaitu Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat pada Rabu 23 Desember 2020. Konsumsi Pertamax Turbo di wilayah tersebut mencapai 660 kiloliter (kl). Angka itu meningkat lebih dari 100 persen apabila dibandingkan dengan konsumsi harian normal, yaitu sekitar 300 kl. 

Selain Pertamax Turbo, konsumsi BBM untuk mesin jenis diesel yakni Dexlite dengan Cetane Number 51 juga naik. Penjualan Dexlite diperkirakan mencapai 290 kl. Dibanding konsumsi normal harian sekitar 240 kl, penjualan Dexlite kali ini meningkat sekitar 21 persen.

“Pola konsumsi seperti ini terjadi karena konsumen sudah makin bijak memilih bahan bakar yang bisa mendukung kinerja mesin kendaraan lebih baik, mengingat mereka harus menempuh perjalanan jauh,” ujar Executive General Manager PT Pertamina (Persero) Regional Jawa Bagian Barat Werry Prayogi, seperti dikutip Detik.

Seiring peningkatan volume kendaraan pada libur Natal dan Tahun Baru, sejumlah unit layanan tambahan juga bersiaga di jalur Tol Jakarta-Cikampek (Jawa Barat), Tol Kanci (Jawa Barat) – Pejagan (Jawa Tengah), hingga kawasan wisata jalur selatan Priangan Timur (Jawa Barat). Layanan Satgas Natal dan Tahun Baru ini dapat digunakan masyarakat yang melintas di jalur tol dan wisata wilayah Jawa Bagian Barat. Ada 10 unit stasiun pengusian bahan bakar umum (SPBU) kantong (mobile storage), 10 titik SPBU modular, 17 armada sepeda motor Pertamina delivery service, serta dua unit mobil tangki power take Off (PTO) berdispenser. Kehadiran layanan tambahan ini ditujukan agar masyarakat yang berada dalam perjalanan dapat lebih mudah mendapatkan BBM. (*)