JAKARTA— AutoPro Indonesia mulai berguir hari ini 23 Februari 2017 hingga 25 Februari 2017. Pameran komponen otomotif, modifikasi dan tuning ini berlangsung di Hall A-B, Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan.
Diselenggarakan oleh Nine Events dan Tarsus Group Plc, pameran ini menghadirkan beberapa elemen di sektor industri otomotif. Mereka antara lain agen pemegang merek (APM), industri aksesoris, industri komponen, produk dan jasa purnajual, serta rumah modifikasi.
Presiden Direktur Nine Events Lia Indriasari mengatakan perkembangan industri otomotif di Indonesia pada 2017 memberikan dorongan positif terhadap perkembangan segmen komponen purnajual dan modifikasi.
“AutoPro Indonesia menjadi ukuran pameran business to business (B2B) di sektor komponen purnajual otomotif, modifikasi dan tuning layaknya SEMA Show di Amerika Serikat (AS),” katanya.
AutoPro Indonesia memberikan kesempatan bagi industri purnajual otomotif di Tanah Air mengembangkan bisnisnya. Mereka bertemu dan berinteraksi langsung dengan para pemain di industri yang sama, tak hanya dari dalam negeri, tapi juga dari manca negara.
Sebagai pameran B2B, AutoPro Indonesia terbuka bagi para buyers dengan melakukan pre-registration. Registrasi on the spot dibuka sepanjang pameran AutoPro Indonesia berlangsung, tanpa biaya masuk.
Lebih dari 50 merek global turut menghadirkan produknya di AutoPro Indonesia. Mereka antara lain Pioneer, V-KOOL, APFORCE, Napa Prime, Mustang, Chronos, Venom, JF Luxury, GT Radial, Accelera, Forceum, Zeetex, Wincos, Alcantara, Autovision, Alpine, Llumar, Ziebart, Rota, Protera, Ceramic Pro, LM&T Modification, Teckwrap, BRQ, Dietrich, Dunia Variasi, Karuna, Nosk Indonesia, Vugera, QMAX, Dension, RevV, IGL Coating, Evalube, STP, Turtle Wax, Penray, Prestone, Armor All, Comfort Carpet, Sonax, CTEK, Flex, Brixton, Nakamichi DVR, Broquet, Proxima, C3, AP Racing, Holley, Supertech, ARP, Energy Suspension, CP Carillo, Cometic, Weber, ACL, MSD, Tomei, Garrett, Skunk2, Spoon, Edelbrock, Ogura Clutch, Autometer, Fuel Injector Clinic, Sage, Daito, J-Wash, Disperindag Jatim, Focal & Dominations, Nissan, Datsun, Toyota, Kia, dan Hyundai. (*)